Novitasari, Nine Febrie (2020) PENGEMBANGAN BIG BOOK UNTUK PENGAJAR BAHASA INGGRIS DI SEKOLAH TERPENCIL. IKA PGSD, 8 (2). pp. 372-385. ISSN 2656-4459
Text
Turnitin Nine IKA PGSD.pdf Download (3MB) |
|
Text
IKA combined.pdf Download (4MB) |
|
Text
Jurnal Ilmiah Nasional (Pengembangan Big Book).pdf Download (591kB) |
Abstract
Bahasa Inggris sudah mulai diperkenalkan di tingkatan sekolah dasar walaupun posisinya hanya sebagai mata pelajaran muatan lokal. Hal ini dikarenakan sekolah-sekolah di daerah terpencil tidak memiliki guru yang dapat mengajar mata pelajaran Bahasa Inggris. Namun di banyak sekolah terpencil, sering ditemukan masalah seperti tidak adanya pengajar Bahasa Inggris terlatih dan media ajar yang mendukung. Masalah-masalah ini juga ditemukan di SD Negeri 6 Tambak Ukir Kecamatan Kendit Kabupaten Situbondo. Pembelajaran Bahasa Inggris di sekolah tidak maksimal karena tidak adanya media ajar Bahasa Inggris. Solusi untuk menjawab permasalahan tersebut adalah dengan mengembangkan media ajar big book. Tampilan big book yang penuh warna dan menarik membuat siswa lebih tertarik untuk belajar. Maka dari itu, tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan big book sebagai media ajar alternatif yang dapat dipakai untuk mengajar mata pelajaran Bahasa Inggris di SD Negeri 6 Tambak Ukir. Model penelitian dan pengembangan (research and development) yang dipakai diadaptasi dari model Gall dkk (2003). Ada empat tahap dalam proses pengembangan ini yaitu analisis masalah, pengembangan produk, uji coba produk, dan revisi produk. Hasil akhir dari pengembangan ini adalah poduk pendidikan, yaitu sepuluh big book dengan beberapa jenis tema dilengkapi dengan petunjuk penggunaan. Instrumen yang dipakai dari tahap awal ampai akhir adalah kuesioner, petunjuk evaluasi media ajar, lembar observasi, dan pedoman wawancara. Hasil dari penelitian ini adalah satu set big book dengan tema: numbers, letters, body parts, farm animals, colors, greetings and leave-takings, family members, occupations, playground, dan narrative. Setelah melalui tahap validasi dan uji coba, big book ini terbukti valid, efektif, dan praktis. Kata kunci: bahasa Inggris, big book, SD Negeri 6 Tambak Ukir
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
Divisions: | Fakultas Sastra > S1 Sastra Inggris |
Depositing User: | Nine Febrie Novitasari, S.Pd., M.Pd. |
Date Deposited: | 24 Jun 2021 03:15 |
Last Modified: | 01 Jul 2021 23:37 |
URI: | http://repository.unars.ac.id/id/eprint/238 |
Actions (login required)
View Item |