PENGARUH STRUKTUR MODAL, PERTUMBUHAN PERUSAHAAN DAN LIKUIDITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BEI PADA TAHUN 2019-2023

SITI, MAISAROH and TRISKA, DEWI PRAMITASARI and ARDHYA, YUDISTIRA ADI NANGGALA (2025) PENGARUH STRUKTUR MODAL, PERTUMBUHAN PERUSAHAAN DAN LIKUIDITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BEI PADA TAHUN 2019-2023. Other thesis, UNIVERSITAS ABDURACHMAN SALEH SITUBONDO.

[img] Text (JURNAL SITI MAISAROH)
JURNAL SITI MAISAROH REVISI 1.pdf

Download (650kB)
[img] Text (JURNAL SITI MAISAROH TURNITIN)
JURNAL_SITI_MAISAROH turnitin.pdf

Download (521kB)
[img] Text (PERNYATAAN ORISINALITAS SITI MAISAROH)
Pernyataan Orisinalitas Siti Maisaroh.pdf

Download (805kB)

Abstract

Siti Maisaroh, NIM. 202113147, Pengaruh Struktur Modal, Pertumbuhan Perusahaan, dan Likuiditas Terhadap Nilai Perusahaan dengan Profitabilitas Sebagai Variabel Intervening Pada Perusahaan Makanan dan Minuman Yang Terdaftar Di BEI Pada Tahun 2019-2023. Perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia merupakan salah satu sektor industri yang memiliki pertumbuhan pesat dan kontribusi signifikan terhadap perekonomian nasional. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pegaruh Struktur modal, Pertumbuhan perusahaan, dan Likuiditas terhadap Nilai perusahaan, baik secara langsung maupun tidak langsung melalui Profitabilitas sebagai variabel intervening. Objek penelitian ini adalah perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2019-2023. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling, dan diperoleh sebanyak 7 perusahaan sebagai sampel. Data diperoleh dari laporan keuangan tahunan yang dipublikasikan melalui situs resmi BEI. Teknik analisis data yang digunakan adalah Structural Equation Modeling (SEM) dengan bantuan aplikasi Smart PLS. Hasil uji hipotesis pengaruh langsung menunjukkan bahwa Struktur modal dan Pertumbuhan perusahaan berpengaruh signifikan terhadap Profitabilitas namun tidak terhadap Nilai perusahaan, Likuiditas berpengaruh signifikan terhadap Profitabilitas dan Nilai perusahaan, Profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap Nilai perusahaan. Hasil uji hipotesis pengaruh tidak langsung menunjukkan bahwa Struktur modal, Pertumbuhan perusahaan, dan Likuiditas terhadap Nilai perusahaan melalui Profitabilitas berpengaruh tidak signifikan. Kata kunci: Struktur modal, Pertumbuhan perusahaan, Likuiditas, Profitabilitas, Nilai perusahaan

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi > S1 Manajemen
Depositing User: Siti Maisaroh
Date Deposited: 06 Nov 2025 03:44
Last Modified: 06 Nov 2025 03:44
URI: http://repository.unars.ac.id/id/eprint/4071

Actions (login required)

View Item View Item