Elok, Ayu Wulandari Warsito (2024) Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Terhadap Pemahaman Konsep Matematika Siswa Kelas V Di Sekolah Dasar Negeri Bercak 1 Tahun Pelajaran 2023-2024. Other thesis, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo.
![]() |
Text
Jurnal Elok Ayu Wulandari Warsito (202010091).pdf Download (235kB) |
![]() |
Text
Turnitin Jurnal Elok Ayu Wulandari Warsito (202010091).pdf Download (317kB) |
![]() |
Text
Pernyataan Orisinalitas Elok Ayu Wulandari Warsito (202010091).pdf Download (632kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Terhadap Pemahaman Konsep Siswa Kelas V Di Sekolah Dasar Negeri Bercak 1 Tahun Pelajaran 2023-2024. Sekolah yang digunakan untuk penelitian adalah SD Negeri Bercak 1 dimana untuk kelas VA digunakan sebagai kelas eksperimen dan kelas VB sebagai kelas kontrol. Metode penelitian yang digunakan adalah Quasi Eksperiment Post Test Only. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model Problem Based Learning berpengaruh terhadap pemahaman konsep matematika siswa pada mata pelajaran matematika materi pengolahan data. Hasil uji normalitas menunjukkan data berdistribusi normal dengan nilai sig = 0,200 untuk post tes kelas eksperimen dan sig = 0,135 untuk post tes kelas kontrol. Hasil uji homogenitas varians menunjukkan bahwa nilai signifikansi adalah 0,81 artinya data tersebut homogen. Berdasarkan hasil uji hipotesis nilai sig. (2-tailed) adalah 0,25 untuk kelas eksperimen dan 0,36 untuk kelas kontrol sehingga dapat dikatakan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima. Dapat disimpulkan bahwa “terdapat pengaruh model Problem Based Learning terhadap pemahaman konsep matematika siswa pada mata pelajaran matematika kelas V di SD Negeri Bercak 1 Tahun Pelajaran 2023-2024”. Kata Kunci: Model Problem Based Learning, Pemahaman Konsep Matematika
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
Divisions: | PGSD > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Elok Ayu Wulandari Warsito |
Date Deposited: | 02 May 2025 03:23 |
Last Modified: | 02 May 2025 03:23 |
URI: | http://repository.unars.ac.id/id/eprint/3465 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |