PENGARUH MEDIA INTERAKTIF ANIMASI TERHADAP MINAT BELAJAR PADA MATA PELAJARAN IPA SISWA KELAS IV DI SDN 1 TRIBUNGAN KECAMATAN MLANDINGAN TAHUN AKADEMIK 2022/2023

Ainun, Jariyah (0024) PENGARUH MEDIA INTERAKTIF ANIMASI TERHADAP MINAT BELAJAR PADA MATA PELAJARAN IPA SISWA KELAS IV DI SDN 1 TRIBUNGAN KECAMATAN MLANDINGAN TAHUN AKADEMIK 2022/2023. Other thesis, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo.

[img] Text
Jurnal Ainun 2.doc

Download (145kB)
[img] Text
Jurnal Ainun.doc (1).pdf

Download (215kB)
[img] Text
Jurnal Ainun.doc (1).pdf

Download (215kB)
[img] Text
Jurnal Ainun.doc (1).pdf

Download (215kB)
[img]
Preview
Image
image.jpg

Download (3MB) | Preview

Abstract

Ainun Jariyah NPM. 201910017, Pengaruh Media Interaktif Animasi Terhadap Minat Belajar Pada Mata Pelajaran IPA Siswa Kelas IV di SDN 1 Tribungan Kecamatan Mlandingan Tahun Akademik 2022/2023 Penelitian yang berjudul Pengaruh Media Interaktif Animasi Terhadap Minat Belajar Pada Mata Pelajaran IPA Siswa Kelas IV di SDN 1 Tribungan Kecamatan Mlandingan Tahun Akademik 2022/2023 dilatarbelakangi oleh Kegiatan pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam merupakan proses kegiatan belajar mengajar yang dalam pembelajaran nantinya siswa dapat membangun pengetahuan berdasarkan pengamatan, pengalaman, penyusunan gagasan melalui suatu percobaan sangatlah penting. Dalam proses kegiatan pembelajaran yang tidak inovatif juga sering menjadi salah satu faktor penyebab rendahnya prestasi belajar, hal ini dikarenakan pada saat mengajar guru bersifat menonton dan tidak memiliki ide, metode atau strategi, media yang kreatif dalam proses belajar mengajar sehingga siswa kurang tertarik dan kurang termotivasi bahkan membosankan bagi siswa dalam mengikuti kegiatan pembelajaran tersebut Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media Interaktif Animasi dalam meningkatkan minat belajar IPA siswa kelas IV SDN 1 Tribungan Kecamatan Mlandingan. Metode penelitian yang digunakan dalam skripsi ini menggunakan Desain Quasi Eksperimental melalui metode penelitian kuantitatif, dimana suatu pendekatan penelitian yang bersifat obyektif, mencakup pengumpulan dan analisis data kuantitatif serta serta menggunakan metode pengujian statistik Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan media interaktif animasi dalam meningkatkan minat belajar siswa pada pembelajaran IPA kelas IV di SDN 1 Tribungan Kecamatan Mlandingan Kabupaten Situbondo. Dimana nilai thitung sebesar -10,390. Sementara nilai pada ttabel distribusi 5% sebesar -2,086, sihingga diperoleh thitung > ttabel (-10,390 > ttabel -2,086), maka bisa dikatakan bahwa penggunaan media interaktif animasi terhadap minat belajar siswa sebelum dan sesudah penerapannya berpengaruh. Hal tersebut terbukti dari meningkatnya minat belajar siswa penggunaan media interaktif animasi antara sebelum dan sesudah penggunaan media tersebut pada siswa kelas IV SDN 1 Tribungan Kecamatan Mlandingan

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > LA History of education
Depositing User: Ainun Jariyah
Date Deposited: 14 Aug 2024 07:03
Last Modified: 14 Aug 2024 07:03
URI: http://repository.unars.ac.id/id/eprint/2490

Actions (login required)

View Item View Item