UJI SENSITIVITAS BAKTERI TAHAN LOGAM BERAT PADA PERAIRAN SUNGAI DRIYOREJO GRESIK

Nurul Avidhah Elhany, NAE and Uni Baroroh Husnudin, UBH (2022) UJI SENSITIVITAS BAKTERI TAHAN LOGAM BERAT PADA PERAIRAN SUNGAI DRIYOREJO GRESIK. Indigenous Biologi "Jurnal Pendidikan dan Sains Biologi", 5 (2). pp. 73-78. ISSN 2656-9787

[img] Text
Indigenous Biologi.pdf

Download (506kB)

Abstract

Pencemaran logam berat menjadi salah satu masalah yang timbul karena banyaknya limbah industri yang mengandung logam berat. Upaya penanggulangan limbah, khususnya logam berat di perairan perlu dilakukan dengan segera, dikarenakan logam berat, seperti timbal (Pb) dan kromium (Cr) bersifat toksik pada manusia. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan biomonitoring. Mikroba dapat dijadikan sebagai bioindikator adanya polutan/limbah pada suatu perairan.Mikroba memanfaatkan limbah-limbah organik, anorganik, dan logam sebagai substrat untuk pertumbuhannya. Dilakukan uji sensitivitas mikroba tahan logam berat Pb dan Cr dengan metode kertas cakram. Kertas cakram dengan berbagai konsentrasi logam berat Pb dan Cr diletakkan sedemikian rupa pada permukaan media NA yang telah diinokulasi isolat mikroba tahan logam berat Pb dan Cr. Diinkubasi selama 24 jam dan diilakukan pengukuran zona hambat. Dari hasil penelitian didapatkan 3 bakteri tahan logam berat yaitu K1 (Pseudomonas pseudomallei), K2 (Pseudomonas fluorescens), dan K3 (Bacillus subtilis). Secara keseluruhan, zona hambat tidak ada yang melebihi 0,50 mm dan hal ini menunjukkan bahwa sensitivitas ketiga bakteri terhadap logam berat Pb dan Cr adalah rendah. Ketiganya dapat dijadikan sebagai bioindikator keberadaan logam berat Pb dan Cr karena mampu tumbuh pada lingkungan dengan konsentrasi logam berat Pb dan Cr di atas ambang batas. K1 (Pseudomonas pseudomallei), K2 (Pseudomonas fluorescens), dan K3 (Bacillus subtilis) memiliki potensi sebagai agen bioremoval logam berat Pb dan Cr.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: logam berat,
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Biologi
Depositing User: Nurul Avidhah Elhany 0722019202
Date Deposited: 11 Oct 2023 04:02
Last Modified: 11 Oct 2023 04:02
URI: http://repository.unars.ac.id/id/eprint/1223

Actions (login required)

View Item View Item